Sinergis, itulah gambaran bagaima iklim kampus STIKes Dharma Husada Bandung berjalan, tidak hanya kegiatan-kegiatan perkuliahan dan kegiatan-kegiatan non akademik (kemahasiswaan) yang terus diasah dan diselenggarakan oleh mahasiswa STIKes Dharma Husada Bandung, namun juga Dosen STIKes Dharma Husada Bandung dibawah komando langsung oleh Puket I Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Ibu Siti Sugih Hartiningsih, S.Si.,M.Kes. terus melakukan inovasi dan terobosan untuk meningkatkan kemampuan seluruh Dosen yang ada dan mengabdi di lingkungan STIKes Dharma Husada Bandung.

Sosialisasi Penulisan Buku Buat Dosen
Sosialisasi Penulisan Buku Buat Dosen

Hari ini, Rabu 12 Desember 2012 bertempat di salah satu Gedung STIKes Dharma Husada Bandung, dilaksanakan Sosialisasi Penulisan Buku Pendidikan Bagi Dosen dari penerbit deepublish, tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan dan mengembangkan kemampuan para dosen untuk membuat karya dalam bentuk Jurnal, Proceeding, Buku Ajar, Buku Referensi, monografi, modul, diktat, dll. Yang tentunya akan menjadi nilai tambah secara khusus bagi dosen yang bersangkutan dan untuk institusi.

Ibu Ketua Memperhatikan Pemaparan
Ibu Ketua Memperhatikan Pemaparan

Pada sambutannya Ketua STIKes Dharma Husada Bandung Dr. Hj. Suryani Soepardan, Dra.,MM menyampaikan harapannya bahwa seluruh dosen dapat mampu menghasilkan sebuah karya baik dalam bentuk buku referensi atau yang lainnya, walaupun pada saat sekarang ini semangat menulis Dosen sudah cukup baik, namun Ibu Ketua berharap ada peningkatan dari yang sekarang berlangsung. Selanjutnya Ibu menyampaikan terima kasih kepada Puket I atas berbagai inovasi dan terobosan yang dilakukan untuk meningkatkan sumber daya STIKes Dharma Husada Bandung.