BAKSOS ANAK JALANAN HMPS KEBIDANAN BERSAMA SATGAS ANTI NARKOBA DHB
Sabtu, 21 Mei 2016. Himpunan Mahasiswa Kebidanan dan Satgas Anti Narkoba STIKes Dharma Husada Bandung mengadakan kegiatan baksos kepada anak jalanan yang bekerjasama dengan RPA Yayasan Beribu di ruang kelas RPA Beribu. Kegiatan ini diikuti sekitar 30 anak-anak jalanan yang merupakan binaan yayasan beribu dan 15 orang mahasiswa serta dihadiri juga oleh perwakilan yayasan beribu. Kegiatan tersebut merupakan program pengabdian masyarakat yang bertujuan mengasah kepedulian dan empati pengurus HMPS Kebidanan dan Organisasi Satgas Anti Narkoba serta menjalin silaturahmi kepada saudara-saudara kita yang beraktivitas di jalanan terutama dalam mensosialisasikan informasi kesehatan.
Acara diawali dengan pembukaan dari perwakilan yayasan beribu dan sambutan dari ketua pelaksana kemudian sesi pertama di isi penyuluhan tentang prilaku hidup bersih dan sehat dari HMPS Kebidanan terutama cara mencuci tangan yang baik, mengingat hal ini penting diketahui oleh anak-anak yang rentan terkena penyakit. Pada sesi kedua di isi oleh penyuluhan bahaya menghisap lem atau ngelem yang di sampaikan oleh satgas anti narkoba dikarenakan banyak anak jalanan yang mempunyai kebiasaan ngelem dan hal itu tentunya sangat membahayakan kondisi kesehatan mereka.
Di penghujung acara semua panitia bersama semua anak jalanan bermain dan bernyanyi bersama diringi penampilan kreasi seni dari tim akustik anak jalanan dan di tutup pembagian bingkisan yang sudah disediakan oleh panitia sebagai bukti kepedulian mereka terhadap anak jalanan.