Garut, 01/06/13. Kemarin Kader Anti Narkoba (KAN) DHB bersama PIKMA telah melaksanakan Outbond dalam rangka pengkaderan Anggota baru. Sebelumnya KAN dan PIKMA sudah menggelar Latihan Dasar Kepemimpinan Organisasi  (LDKO) yang sudah dilaksanakan dari seminggu sebelumnya yaitu wawancara bersama para peserta dan Training Keorganisasian yang diselenggarakan di Kampus STIKes DHB.

Kemudian sebagai puncak dari LDKO tersebut para anggota baru diajak Out Bound di Garut, acara Outbond ini bertemakan Hari “ Keakraban Antara Senior Dan Junior “. Dalam acara ini peserta dibagi menjadi 5 kelompok dari setiap kelompoknya mereka diharuskan penyuluhan yang berhubungan denga BKKBN ataupun BNN. Terlihat sekali dari setiap kelompok nampak aktif dan kreatif dalam penyuluhan tersebut. Dari masing-masing perseorangannya pun terlihat tak mau kalah dalam perdebatan positif tersebut, walaupun harus berpanas-panasan tapi mereka sangat antusias dalam mengikuti acara tersebut.

Suasana semakin panas ketika ada incident sedikit diakhir acara dan terlihat ketua pelaksana menangis didepan para peserta gara-gara adu argument dengan Presma baru kita, yaitu Rosidin, kemudian semua panitia yang berada disitu berusaha untuk menenangkan Clama selaku ketua pelaksana yang bersitegang dengan Rosidin, lalu mengajak mereka masuk kedalam villa untuk menenangkan diri sejenak. Tapi ada satu surprise untuk Rosidin, ternyata tepat hari itu dia berulang tahun yang ke 21. Tak disangka dan tak diduga-duga oleh Presma dengan kejutan itu.

Setelah acara LDKO dan surprise party untuk Rosidin, semua peserta akhirnya pulang menuju Bandung dan Alhamdulillah tiba dengan selamat, dan semua peserta dinyatakan lulus untuk menjadi para kader PIKMA dan KAN selanjutnya periode 2013-2014.